Lampung Utara: Wakil Bupati Lampung Utara, Romli, menilai Wisuda VII Program Sarjana dan Magister Universitas Muhammadiyah Kotabumi (UMKO) sebagai momentum strategis dalam mencetak generasi muda yang unggul, berkarakter, dan siap berkontribusi bagi pembangunan daerah maupun nasional. Hal tersebut disampaikan Wabup Romli saat menghadiri Wisuda VII UMKO yang digelar pada Kamis, (22/01/2026).
Wisuda tersebut dihadiri oleh berbagai tokoh penting, di antaranya Ketua Majelis Diktilitbang Pimpinan Pusat Muhammadiyah yang diwakili Dr. Budhi Akbar, M.Si., Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Provinsi Lampung yang diwakili Prof. Dr. Marzuki Noor, M.S., serta Pemerintah Kabupaten Lampung Utara yang diwakili Wakil Bupati Romli, S.Kom., S.H., M.H.
Bersama unsur Forkopimda. Hadir pula Pimpinan Perguruan Tinggi Muhammadiyah se-Lampung, Pimpinan Perguruan Tinggi swasta Lampung Utara, Pimpinan Bank Mitra, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Civitas akademika UMKO serta Wali Wisudawan.
Dalam sambutannya, Romli menyampaikan rasa bangga dan apresiasi terhadap UMKO yang terus konsisten berkontribusi dalam pembangunan sumber daya manusia di Lampung Utara. Ia menegaskan bahwa perguruan tinggi memiliki peran penting dalam menyiapkan generasi muda yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga memiliki integritas, kepedulian sosial, dan semangat pengabdian.
“Saya bangga menjadi bagian dari Universitas Muhammadiyah Kotabumi. UMKO telah membuktikan perannya sebagai kampus yang melahirkan lulusan berkualitas dan berdaya saing. Saya mengajak anak-anak muda Lampung Utara untuk tidak ragu melanjutkan pendidikan tinggi di UMKO,” ujar Romli.
Menurutnya, wisuda bukanlah akhir dari proses belajar, melainkan awal pengabdian para lulusan di tengah masyarakat. Ia berharap para wisudawan mampu mengimplementasikan ilmu pengetahuan yang diperoleh untuk menjawab tantangan zaman dan turut mendorong kemajuan daerah.
Romli juga mengapresiasi komitmen UMKO dalam menghadirkan pendidikan yang inklusif dan berdampak, salah satunya melalui program beasiswa yang disalurkan kepada mahasiswa. Langkah tersebut dinilai sejalan dengan upaya pemerintah daerah dalam memperluas akses pendidikan tinggi bagi generasi muda.
“Sinergi antara pemerintah daerah dan perguruan tinggi sangat penting. UMKO telah menjadi mitra strategis dalam membangun SDM Lampung Utara yang unggul dan berakhlak,” tambahnya.
Pada Wisuda VII ini, Universitas Muhammadiyah Kotabumi mewisuda 224 lulusan dari berbagai program studi. Prosesi berlangsung khidmat dan penuh kebanggaan, menjadi penanda kesiapan para lulusan untuk berkiprah dan memberi manfaat bagi masyarakat luas.
Wakil Bupati Lampung Utara berharap UMKO terus berkembang, berinovasi, dan memperkuat kontribusinya sebagai perguruan tinggi yang melahirkan generasi pemimpin masa depan.
“Selamat kepada seluruh wisudawan. Teruslah berkarya, jaga nama baik almamater, dan jadilah generasi yang memberi manfaat bagi bangsa dan negara,” pungkasnya. (Ayi/Alam)






















