Lampung Utara : Kecelakaan lalu lintas terjadi Minggu (7/9/2025) dini hari di Jalan Alamsyah RPN, Kelurahan Kelapa Tujuh, Kecamatan Kotabumi Selatan, Lampung Utara. Sebuah ambulans bernomor polisi BE 9126 WA menghantam truk Colt Diesel K 9385 BC yang tengah berhenti di pinggir jalan.
Peristiwa tragis sekitar pukul 03.30 WIB itu menyebabkan seorang penumpang ambulans mengalami luka serius. Korban bernama Siti Komariah (29) menderita patah tulang di kedua kaki, luka robek di kaki kiri, serta luka di dagu. Ia langsung dilarikan ke RS Handayani Kotabumi dan kini dalam penanganan intensif tim medis.
Kasat Lantas Polres Lampung Utara, AKP Joni Carter, mengungkapkan dugaan awal kecelakaan dipicu faktor kurang konsentrasi pengemudi ambulans.
“Diduga pengemudi kelelahan karena kondisi masih subuh. Jarak kendaraan juga terlalu dekat, sehingga tabrakan tidak bisa dihindari,” ujarnya.
Pengemudi ambulans, Rizwan Efendi (41), mengalami luka lecet di tangan kanan, sementara sopir truk, Muhamat Robi S (20), mahasiswa asal Lampung Barat, selamat tanpa luka.
Benturan keras membuat bagian depan ambulans ringsek, kaca depan pecah, sementara truk mengalami kerusakan di bemper dan pintu bak belakang. Saksi mata, Hersan (56), menyebut warga sekitar segera turun tangan membantu evakuasi korban sebelum kedua kendaraan dipindahkan.
Polisi telah melakukan olah TKP dan mengamankan barang bukti. Hingga kini, kasus kecelakaan tersebut masih dalam penyelidikan lebih lanjut oleh Satlantas Polres Lampung Utara. (Ayi/Ridho)





















