Jelang Pilkada Serentak, Hamartoni-Romli Gencar Dialog dan Simulasi Pencoblosan di Lampung Utara

Lampung Utara : Calon Bupati Lampung Utara nomor urut 1, Hamartoni Ahadis, bersama tim kampanye terus intensif melakukan dialog dan simulasi pencoblosan jelang Pilkada serentak pada 27 November mendatang.

Pada Selasa (6/11/2024), giliran masyarakat Desa Papan Asri, Kecamatan Abung Semuli, yang disambangi oleh calon orang nomor satu di Lampung Utara ini.

banner 970x250

Dalam acara ini, hadir juru kampanye pasangan Hamartoni-Romli, Ir. Mardiana, yang juga anggota DPRD Provinsi Lampung. Turut hadir pula tokoh masyarakat Ansori Sabak, Ustazah Nuraini sebagai orator pemenangan, serta sejumlah tokoh pemuda dan spiritual seperti Neli Wati, Abduh, Darwan Husen, dan Eprizal.

Dukungan juga mengalir dari tim relawan pemenangan Hamartoni-Romli dan tim pemenangan calon gubernur Lampung nomor urut 2, Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela.

Naseli, mewakili tokoh masyarakat Desa Papan Asri, menyampaikan rasa syukur dan antusiasme masyarakat atas kunjungan langsung dari Hamartoni Ahadis.

“Desa Papan Asri sudah banyak merasakan bantuan aspirasi seperti program Pamsimas, bedah rumah, dan sandes melalui Ibu Mardiana. Kami sepakat untuk mendukung Hamartoni sebagai bupati,” ujarnya.

Dalam sambutannya, Hamartoni Ahadis mengungkapkan rasa syukur dan bahagia bisa bertatap muka langsung dengan warga Papan Asri.

Ia menyampaikan bahwa jika diberi amanah oleh masyarakat, pasangan Hamartoni-Romli berkomitmen untuk mewujudkan program-program utama yang fokus pada keamanan, pendidikan, kesehatan, dan pertanian.

“Pelayanan pemerintah seperti pembuatan KTP, KK, dan BPJS akan kami bawa langsung ke desa atau kecamatan, sehingga masyarakat tidak perlu jauh-jauh mengurusnya,” jelas Hamartoni.

Di bidang kesehatan, ia menambahkan, pasangan ini berencana untuk membangun puskesmas keliling agar layanan kesehatan dapat lebih mudah diakses, dan memastikan BPJS masyarakat yang nonaktif akan diaktifkan kembali.

Sementara dalam bidang pendidikan, disiapkan beasiswa untuk anak putus sekolah serta seragam gratis bagi siswa baru tingkat SD dan SMP.

Ir. Mardiana, sebagai juru kampanye yang juga anggota DPRD dari Fraksi NasDem, menyampaikan pentingnya memilih pemimpin yang bisa bekerja sama dan memahami kebutuhan masyarakat.

“Kehadiran saya di sini untuk mengenalkan sosok Hamartoni Ahadis sebagai calon pemimpin yang bisa bekerja sama dengan Pak Tamanuri dan saya. Saya harap pada 27 November nanti masyarakat Papan Asri dapat bersatu memilih pasangan nomor urut 1 Hamartoni-Romli,” ujarnya.

Sebagai bagian dari acara, Mardiana juga memperagakan simulasi pencoblosan untuk pasangan nomor urut 1.

“Langkah pertama, coblos pasangan yang ada kumis dan berkacamata. Lalu lipat dan masukkan ke dalam kotak suara,” pungkasnya sambil memperagakan cara mencoblos yang benar.(*)

 

 

Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *