Pencemaran di perairan pantai Sukaraja, Bumi Waras, Bandarlampung kian memprihatinkan. Nelayan yang menebar jaring kini lebih banyak mendapatkan sampah plastik ketimbang ikan.
Setelah jaring didaratkan, nelayan payang harus memilah antara sampah dan ikan. Mengais ikan-ikan yang terselip di antara sampah plastik. Jumlah sampah terlihat lebih banyak dari pada jumlah ikan yang didapat.
Berpuluh tahun, Nelayan Payang seperti sudah terbiasa dengan kondisi itu. Mereka menyebutnya sedang musim sampah.
Musim sampah terjadi ketika curah hujan di wilayah hulu sungai melanda,dan bermuara di wilayah sungai kuala dan mecemari laut pesisir Kota Bandarlampung.
Tak hanya sampah plastik, sampah rumah tangga berukuran besar seperti kasur, dan perabot bekas lainnya kerap ditemukan. Sehingga tak jarang merusak jaring nelayan payang.
Selain menangkap ikan,nelayan payang sepertinya ikut membersihkan laut. Karena terlihat jelas puluhan ton sampah menumpuk di kawasan pantai sukaraja. (Andres Afandi Jurnalis MNC Media Lampung)
Foto: By Ardiansyah Jambak, Antara