Lampung Utara: Ledakan Box Optical Distribution Point (ODP) milik PLN gegerkan warga Tanah Miring, Kelurahan Kota Alam, Kecamatan Kotabumi Kota, Kabupaten Lampung Utara, Minggu (13/08) sekitar pukul 17.50 WIB.
Indra, warga sekitar mengaku panik saat mendengar suara ledakan yang berasal dari Box ODP PLN depan salah satu rumah mewah yang ada di Tanah Miring.
“Mulanya box yang menempel disalah satu tiang listrik itu mengeluarkan asap tebal disertai api hingga berhasil menarik perhatian warga sekitar,” ucap Indra.
Warga menduga Box ODP PLN mengalami konsleting.”Kami berharap tim PLN segera terjun karena dikhawatirkan saluran listrik ditempat lain mengalami hal serupa,” pungkasnya.
Tak berselang lama, pemadam kebakaran merapat ke lokasi untuk memadamkan api yang melalap Box ODP tersebut. Tidak ada korban jiwa atas peristiwa tersebut, namun lalu lalang kendaraan sempat terhambat lantaran warga memadati lokasi.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada konfirmasi resmi dari pihak PLN Kotabumi. Namun, beberapa sekitar satu jam lampu padam saat insiden berlangsung sudah kembali normal.(*)