Lampung Utara: Wakil Bupati Lampung Utara, Ardian Saputra kembali menyambangi warganya. Kali ini kunjungan kerja dan silaturahmi kepada masyarakat di 5 Desa Kecamatan Abung Barat. Diantaranya Desa Simpang Abung, Desa Ogan Lima, Desa Way Wakak, Desa Cahaya Negeri dan Tanjung Harta.
Kegiatan dipusatkan di GSG Desa Ogan Lima, dengan dihadiri Wabup Ardian Saputra, Asisten 1 Mankodri, Asisten 2 Ahmad Alamsyah, Kadis Sosial Gadrianto Abung, Kadis Pendidikan Sukatno, Kadis Pertanian Tomi Suciadi, Sekretaris Kominfo M. Luzirwan, Sekretaris PUPR dan Camat Abung Barat Gunaido Uthama.
Tokoh masyarakat yang mewakili 5 Desa, Feri Sastra Jaya menyampaikan ucapan terima kasih kepada bapak Wabup Ardian Saputra dan rombongannya yang telah menyempatkan waktu dapat hadir ditengah-tengah masyarakat Kecamatan Abung Barat dan mengharapkan ikatan tali silaturahmi dapat berkelanjutan dikemudian hari.
“Maka dari itu kami mengharapkan bapak Wabup Ardian Saputra untuk bersinergi dengan masyarakat Lampung Utara, baik dari program yang ada di kabupaten bisa sampai di masyarakat khususnya 14 Desa di Kecamatan setempat,” ucapnya.
Sementara, Wabup Lampura, Ardian Saputra mengatakan bahwa Kabupaten Lampung Utara ditahun 2024. Akan mendapatkan bantuan dari Pemerintah Pusat sebesar 100 Miliar, peruntukan pembangunan infrastruktur jalan. Dan apabila bantuan tersebut terealisasi, Pemerintah Daerah Lampung Utara, akan gelontorkan bantuan pembangunan infrastruktur jalan di Kecamatan Abung Barat, dengan anggaran 30 Milyar.
“Kecamatan Abung Barat ditahun 2024 akan mendapatkan bantuan perbaikan infrastruktur jalan mulai dari Gunung Betuah sampai Ogan lima dengan anggaran 30 Milyar, “kata Wabup.
Wabup Ardian juga berpesan kepada masyarakat Lampung Utara Khususnya Kecamatan Abung Barat, menjelang pesta demokrasi yang akan dilaksanakan tepatnya pada tanggal 14 Februari tahun 2024, Agar terus menjaga kondusifitas.
“Mudah-mudahan pertemuan kita dipagi ini mendapatkan Ridho dari Allah SWT,”tutup Wabup,”
Selesai kegiatan silaturahm, Wabup Ardian memberikan bantuan Posyandu kepada 14 UPTD Puskesmas Desa Abung Barat.
Hadir juga dalam Kunjungan kerja di 5 Desa Kecamatan Abung Barat. Yaitu Ketua Perhiptani Lampura, Sopyan,
Babinsa dan Babinkaptibnas Abung Barat, Forkopincam Abung Barat, Kades se-Kecamatan Abung Barat, Pengurus TP-PKK Abung Barat, TKSK Abung Barat, tokoh agama, tokoh adat dan masyarakat lainnya. (Alam).