Lampung Utara: Kejaksaan Negeri Lampung Utara mendalami kasus dugaan korupsi pada Badan Inspektorat kabupaten setempat tahun anggaran 2021-2022.
Kepala Kejaksaan Negeri Lampung Utara Farid Rumdana menyebut pihaknya tengah menangani perkara di Inspektorat Lampung Utara dengan dugaan tindak pidana korupsi jasa Konsultansi Kontruksi yang dilakukan oleh Inspektorat Lampung Utara.
“Tahapan kasusnya kini sudah kita tingkatkan dari penyelidikan naik ke tahap penyidikan. Sudah ada 13 orang yang kita periksa, ” singkat Kajari kepada sejumlah wartawan, Kamis (20/7/2023).
Ditambahkan Kajari pemeriksaan perkara Tipikor ini adanya rekomendasi dari BPK RI dalam kegiatan, konstruksi pada tahun 2018, dengan pagu anggaran 1,2 Milyar. (*)