PWI Siap Berkolaborasi Dengan Bawaslu Lampung

Bandarlampung – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Lampung berkunjung silahturahmi ke sekretariat Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Lampung di Balai Wartawan H. Solfian Akhmad, Rabu (28/9/2022).

Mereka yang hadir yaitu Ketua Bawaslu  Lampung Iscardo P Panggar, Imam Bukhori Koordinator Divisi SDM Organisasi, Hermansyah Koordinator Divisi Penyelesaian Sengketa, Karno Koordinator Divisi Pencegahan, Suheri Koordinator Divisi Hukum, dan M Teguh Koordinator Divisi Data dan Informasi.

Kedatangan para petinggi pengawas pemilu itu diterima dan disambut langsung  Ketua PWI Lampung Wirahadikusumah, bersama sekertaris PWI Lampung Andi Panjaitan, beserta jajaran pengurus lainya.

Ketua PWI Wirahadikusumah mengucapkan terimakasih atas kunjungan Bawaslu Lampung ke PWI. Dengan begitu dapat menambah sinergitas dan kolaborasi dalam
menyongsong pemilu 2024.

“Perlu diketahui, di dalam PWI sendiri memiliki bidang Masyarakat dan Pers Pemantau Pemilu (Mappilu). Oleh karena itu, kita bisa ikut serta bersama Bawaslu dalam melakukan pengawasan pada saat penyelenggaraan pemilu dari mulai tahapan. Yang jelas kami siap berkolaborasi bersama Bawaslu melakukan pengawasan di lapangan,” kata Wirahadikusumah.

Tidak hanya itu, kepada jajaran Bawaslu Lampung jika memiliki sengketa dengan jurnalis dalam hal ini kaitannya dengan pemberitaan, jangan sungkan-sungkan untuk melaporkan ke dewan Pers sebagai pengadil jika ada sengketa Pers, karena wartawan tidak kebal hukum.

“Layaknya Bawaslu ada DKPP, insan Pers ada Dewan Pers sebagai pengadil bagi rekan-rekan yang melakukan kesalahan,” tegas Wira.

Sambung dia, tercatat saat ini PWI Lampung memiliki 1100 anggota, dan yang telah tercatat menjadi anggota biasa sebanyak 600 orang.

“Dengan jumlah anggota yang ada saya pikir harus ada kolaborasi antara PWI dan Bawaslu Lampung dalam melakukan pemantauan pengawasan pemilu sesuai dengan ketentuan dan aturan yang ada,” harap Wira.

Ditempat yang sama, Ketua Bawaslu Lampung Iscardo P Panggar mengaku terkesan dengan adanya Balai Wartawan H.Solfian Akhmad, atau sekretariat PWI Lampung.

Iskardo juga mengatakan program kerja, komitmen dan proyeksi Bawaslu Lampung kedepan di pemilu 2024 cukup berat. Karenanya, Bawaslu butuh kolaborasi berbagai pihak salah satunya dengan PWI Lampung.

“Bukan tanpa alasan, bekerjasama dengan para stekholder itu akan menambah daya atau kekuatan bagi Bawaslu dalam melakukan pengawasan. Sehingga kami berharap ada kolaborasi yang baik khususnya dengan media,” kata dia.

Sebagai pilar ke empat Demokrasi, sambung Iskardo, media dapat ikut mengawasi jalannya pemilu 2024 mendatang.

“Bisa dibayangkan, di kecamatan hanya ada 3 orang pengawas, di kelurahan 1orang, dan 5 di tingkat Kabupaten. Tentunya kita berharap bantuan dari kawan-kawan media untuk bersama-sama mengawasi jalannya Pemilu,” harapnya.(Rls/Alam)

Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *